√ 6 Alasan Laki Laki Betah Menjomblo - Nehandblogs | Tutorial Cara Membuat BLOG Cantik KEREN SEO

6 Alasan Laki Laki Betah Menjomblo

6 Alasan Laki Laki Betah Menjomblo, Hai sobat nehandnews,pada kesempatan malam ini nehand akan membuat dan membahas postingan mengenai 6 Alasan Laki Laki Betah Menjomblo. yuk mari kita simak baik-baik :
Seorang lelaki ialah seorang yang mempunyai jiwa pemimpin, khususnya pemimpin dalam kehidupan rumah tangga,yaitu memimpin istri dan anak anak nya kelak. Dan pastinya mereka (laki laki) mempunyai tanggung jawab yang sangat besar dalam kehidupan berumah tangga. Karena laki laki adalah seseorang yang menjadi tulang punggung keluarga nya.
Bagi lelaki, menikah bukan keputusan yang tidak mudah, apalagi jika mereka merasa belum mapan dalam segi finansial
Alasan Laki Laki Betah Menjomblo

Nah mengapa lelaki menunda pernikahan dan memilih untuk tetap single atau jomblo? Berikut ini ada beberapa alasan lelaki memilih tetap menjadi jomblo :
1. Kebebasan
Lelaki memilih single karena mereka masih ingin bebas dengan hidupnya sendiri, tanpa ada yang melarang. Dia ingin memiliki lebih banyak waktu untuk dirinya sendiri. Disamping itu, dia juga belum ingin berbagai kehidupan, mulai dari waktu sampai finansial dengan seorang wanita. Bagi mereka, pernikahan hanya akan mengubah pola kehidupan yang saat ini dijalaninya.
2. Mempunyai Visi dan Misi Yang Harus Tercapai
Kebanyakan lelaki mempunyai sifat dan pendirian yang teguh. Sekali ia mempunyai cita-cita dan tujuan hidup yang jelas, maka semua impiannya itu harus tercapai. Semisal banyak diantara lelaki yang sengaja menjomblo karena ingin mencapai studinya selesai dulu dan mendapat pekerjaan yang mapan. Baru setelah itu semua bisa dicapai, dia baru mulai memikirkan pasangan hidup atau baru mempunyai keinginan untuk segera menikah.

3. Masih Ingin Bersenang-senang
Karena lelaki masih ingin menimati hidup nya yang tanpa beban, dan menghabiskan waktunya dengan hanya untuk bersenang-senang. Ketika punya keluarga nanti, tentu konsekuensinya dia harus meninggalkan kehidupan tersebut.
4. Belum Menemukan Wanita Ideal
Setiap lelaki memiliki kriteria wanita ideal untuk jadi pendamping hidup nya. Mungkin sampai saat ini, mereka belum menemukan wanita yang dirasa ideal. Hingga ia tetap menunggu sampai ada wanita yang cocok dan sesuai dengan kriterianya.
5. Takut Dengan Tanggung Jawab
Jika sudah menikah otomatis tanggung jawab akan lebih besar. Belum lagi ketika nanti punya anak . Untuk lelaki yang takut berkomitmen, tentunya mereka hanya akan membanyangkan hal-hal buruk dari pernikahan. Itu tanda bahwa mereka takut memiliki tanggung jawab yang lebih besar.
6. Belum Merasa Cukup Dewasa
Meski umur telah cukup dewasa untuk menikah, tapi pemikiran mereka belum dewasa, sehingga pernikahan belum terbayangkan. Lelaki yang belum dewasa hanya memikirkan diri sendiri dan tidak mau berbagi dengan orang lain. Mereka hanya untuk makan, tidur, kerja untuk mendapatkan uang untuk dirinya sendiri untuk bersenang-senang untuk dirinya sendiri.
Itulah beberapa alasan pria memilih tetap menjadi jomblo, dan masih banyak lagi alasan yang lainnya yang belum di ulas disini dan tentunya masih menjadi misteri bagi diri laki laki itu sendiri. 
Yang terpenting adalah, jika sang lelaki sudah merasa siap dan mampu untuk menikah maka alangkah lebih baiknya untuk segera mencari pendamping hidup yang cocok dan langsung melaksanakan pernikahan. Karena dengan pernikahan akan tambah membuka pintu rezeki,rezeki dari Istri dan rezeki dari Anak kelak icon smile Beberapa Alasan Lelaki Memilih Tetap Menjadi Jomblo

ADVERTISE

Related Posts


EmoticonEmoticon

Tedbree Logo
Admin Biasanya membalas dalam satu jam
Halo, Ada yang bisa kami bantu? ...
Kirim